fbpx

Dompet Kulit Pria

Dompet merupakan sebuah wadah yang digunakan untuk menyimpan uang atau kartu kartu seperti KTP, SIM, STNK, kartu debit, kartu kredit, dll. Dompet sekarang umumnya dibuat ukuran saku serta bisa dilipat sehingga memudahkan untuk ditaruh dalam saku celana.

Dompet Kulit Pria

Mengenal Jenis Dompet Kulit Pria

Ada beberapa tipe dompet kulit yang tentunya dapat menunjang keseharianmu beraktivitas. Sesuai dengan fungsinya, dompet tersebut memberikan ragam fitur yang layak untuk dijadikan pertimbangan dalam memilih. Ini dia beberapa diantaranya.

Promo Dompet Kulit Original Terbatas
Terbuat Dari Kulit Asli Pilihan Di Buat Oleh Pengrajin Lokal Berpengalaman
Bisa Custom Pesanan Tanpa Minimum Order

Bifold Wallet

Dompet kulit jenis ini sangat digandrungi oleh sebagian kaum pria. Bentuknya yang simpel, mudah disimpan di saku dan padat akan ragam fitur, membuatnya seringkali jadi pilihan utama. Desainnya sangat timeless dan fungsional, membuatmu nyaman saat duduk karena bentuknya yang nggak mengganggu.

Trifold Wallet

Trifold Wallet merupakan bentuk ekstra dari dompet Bifold. Jika Bifold bisa ditutup dengan dua lipatan, sedangkan trifold ditutup dengan tiga lipatan. Walaupun bentuk akhirnya akan lebih terkesan padat, namun dompet kulit ini justru akan berbentuk ramping dan lebih kecil. Fitur slot kartu di dompet ini lebih diutamakan ketimbang koin recehan.

Long Wallet

Jenis dompet kulit ini memang dikhususkan untuk kamu yang memiliki banyak ‘bawaan’ dompet. Long Wallet ini tentunya dilengkapi dengan banyak kompartemen tambahan lain, seperti ekstra slot kartu, slot uang tunai kertas dan koin, serta tambahan penyimpan foto.  Ukurannya yang panjang memastikan uang dan kertas billing simpanan kamu tersimpan rapi.

Checkbook Wallet

Untuk kamu yang seringkali berpergian atau travelling, Checkbook Wallet adalah pilihan yang tepat. Dompet kulit jenis ini serupa dengan Long Wallet, namun kompartemen yang ditawarkan sedikit berbeda. Ukuran yang ditawarkan lebih besar, seperti halnya kamu bisa menyimpan passport ke dalam Checkbook Wallet ini. Dilengkapi juga dengan slot untuk menaruh pena sebagai pelengkapnya. Then you are ready to go!

Card Holder Wallet

Ingin super ringkes, gunakan dompet kulit versi ini. Card Holder Wallet tentu merupakan bentuk terkecil dari beberapa jenis dompet kulit yang disebutkan di atas tadi. Dompet ini mengutamakan pada banyaknya slot kartu dan slot kosong kecil sebagai tambahan untuk penyimpanan uang dengan cara dilipat. Super slim, memudahkannya disimpan di saku depan kemeja atau di balik jas setelan kamu.

Kelebihan Memiliki Dompet Kulit Pria

Saat memutuskan untuk beli dompet berbahan dasar kulit, ada baiknya Anda memilih yang terbuat dari kulit asli dan menghindari kulit sintetis. Dompet berbahan dasar kulit asli memiliki kelebihan-kelebihan yang tidak dimiliki dompet kulit sintetis, diantaranya:

Dompet Tidak Mudah Rusak

Meski tampak sama, kulit asli bertekstur lebih kuat, lebih lembut, dan lebih fleksibel dari kulit sintetis sehingga dompet kulit asli tidak mudah rusak dan lebih tahan lama. Sedangkan kulit sintetis lama-kelamaan akan retak dan tampak pecah-pecah sehingga tidak sedap dipandang mata. Pada sebagian kasus, selain kulit pecah, masalah yang bisa dijumpai pada dompet berbahan kulit sintetis yaitu kulitnya akan meluruh dan terlihat bagian kain dalamnya yang sobek.

Memiliki Aroma Yang Khas

Kulit asli memiliki aroma alami yang khas yang tidak mudah ditiru oleh kulit sintetis mana pun. Apalagi jika kulit asli tersebut disamak menggunakan ekstrak pepohonan (vegetable tanned leather), akan tercium aroma unik yang hanya dihasilkan dari kulit nabati ini. Sedangkan kulit sintetis cenderung memiliki aroma seperti plastik, karet, atau berbau bahan-bahan kimia yang tentu saja tidak baik bagi kesehatan Anda.

Promo Dompet Kulit Original Terbatas
Terbuat Dari Kulit Asli Pilihan Di Buat Oleh Pengrajin Lokal Berpengalaman
Bisa Custom Pesanan Tanpa Minimum Order

Mudah Dirawat

Perawatan berkala pada dompet tentu akan membuat dompet awet. Tidak begitu sulit untuk merawat dompet berbahan kulit asli. Hanya perlu dilap menggunakan lap kering yang bersih secara teratur atau begitu ada debu atau kotoran yang melekat.

Pemesanan dalam Jumlah Besar dan Custom

Workshop Garut Kulit dipenuhi para pengrajin yang telah berpengalaman dalam membuat produk-produk kulit asli dalam jumlah besar. Produk dompet kulit ini juga dapat dibuat dalam jumlah besar, baik untuk dijadikan souvenir ataupun untuk Anda jual kembali di toko milik Anda.

Keuntungan membuat dalam jumlah besar tentulah ada pada economic of scale yang dapat menekan biaya produksi. Akibatnya, harga akhir produk pun bisa ditekan hingga dibawah harga pasar. Dengan bahan dan kualitas yang sama, Anda dapat memperoleh produk dengan harga satuan yang lebih rendah.

Selain dompet, Garut Kulit juga dapat memproduksi banyak produk lain untuk keperluan produksi dalam jumlah besar. Dari mulai produk yang kecil, seperti cover buku agenda dan card holder, hingga produk yang lebih besar, seperti tas dan jaket kulit. Sudah ada banyak organisasi dan perusahaan yang menggunakan jasa Garut Kulit untuk memproduksi kebutuhan produk kulit mereka.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Quick Shop

Garut Kulit adalah merek milik CV Garut Kulit Internasional ©2024.

Terdaftar pada Direktorat Jendral Kekayaan Intelektual Republik Indonesia.